Penyakit jantung koroner ini merupakan salah satu penyebab kematian terbanyak di Indonesia. Selain itu penderita jantung koroner setiap tahun makin bertambah. Hal ini sering terjadi disebabkan oleh terlalu banyak menkonsumsi makanan berlemak dengan kadar kolesterol tinggi.


Menurut sebuah penelitian dari Havard University menyatakan bahwa sumber penyakit jantung adalah mikroba. Kemudian mikroba tersebut akan menyebabkan kolesterol berkumpul pada pembuluh darah arteri yang memasok makanan ke jantung.

Adapun ciri ciri penyakit jantung koroner yang dapat dirasakan oeh penderita diantaranya ialah nyeri pada dada kiri, sesak napas, irama jantung tak beraturan, keringat dingin, mual, dan muntah. Namun penyakit jantung koroner ini hanya akan terdeteksi secara pasti setelah dilakukan pemeriksaan secara medis.

Anda harus mewaspadai penyakit jantung koroner ini terutama bagi yang memiliki diabetes, hipertensi, kebiasaan merokok, mengonsumsi makanan tinggi lemak dan kolesterol, memiliki keluarga dengan riwayat penyakit jantung. Yang dapat anda lakukan ialah segera melakukan cek medis sehingga dapat dilakukan beberapa pencegahannya sedini mungkin.

Ciri yang paling khas dari penyakit jantung koroner adalah angina atau rasa tidak nyaman pada bagian dada yang memiliki hubungan dengan stres. Sakit pada dada bisa menjalar dari dekat ulu hati ke rahang dan lengan kiri. Terkadang pada angina yang telah akut, penderita jantung koroner mudah berkeringat, mual, dan muntah.

Banyak penderita penyakit jantung koroner menganggap angina ini hal sepele, padahal gejala tersebut harus segera dikonsultasikan dengan dokter ahli. Ciri angina sudah dalam kondisi parah yaitu jika terjadi pengurangan tenaga secara berlebihan dalam waktu singkat. Puncak dari angina yang semakin memburuk adalah nyeri pada waktu istirahat.

Pada jenis penyakit jantung koroner yang lebih parah, gejala lain adalah kematian otot jantung (myokard infark). Gejala dari kematian otot jantung ini ialah dada terasa nyeri yang begitu hebat, mudah berkeringat, terasa mual, muntah, bahkan hingga hilangnya kesadaran.